Jumat, 23 September 2011

Tugas Perancangan Sistem Informasi Strategik

Nama            : Thereswiya Loropatty
NIM              : 09410110016
Jurusan          : S1 Komputerisasi Akuntansi
Nama Dosen : Pak Erwin

Mungkin judul tulisan ini terlalu berlebihan untuk menggambarkan peran SI/TI yang katanya semakin strategis :) . Tetapi ada juga yang menyatakan bahwa SI/TI biasa saja (Carr 2003), tidak lebih seperti sabun. Sabun yang murah dengan yang mahal tidak ada bedanya. Bau wangi yang disebarkan sabun, bagi kebanyakan orang tidak menunjukkan mahal-tidaknya sabun :) . Peran strategis SI/TI setidaknya digunakan untuk memberi dukungan kepada organisasi untuk menjalankan bisnisnya. Peranan SI/TI dalam perubahan yang menyangkut tiga aspek, yatu : dalam gaya hidup, dalam perekonomian, dan dalam organisasi bisnis. Dalam tahap yang lebih tinggi SI/TI diharapkan dapat memberikan solusi bisnis yang dapat digunakan sebagai alat bantu untuk mencapai keunggukan kompetitif (Tarigan et al. 2010).
Beberapa contoh bagaimana SI/TI dapat memberikan kontirbusi bagi perusahaan, Air Asia dengan tiket online-nya, Amazon dengan toko buku online, BCA dengan internet dan mobile banking, atau Wal-Mart dan P&G bekerja sama dengan menggunakan SI/TI untuk saling mendukung bisnisnya. Mereka, khususnya Wal-Mart, menggunakan SI/TI untuk melakukan pengisian barang dagangan secara otomatis (O’Brien 2005). Pemesanan dilakukan secara otomatis oleh sistem saat re-order point sehingga persediaan barang dagangan Wal-Mart tetap terjaga tidak sampai kehabisan stok seperti dibeberapa supermarket di Surabaya :D .

Perusahaan yang menggunakan SI/TI untuk mendukung organisasi mereka
Tetapi ada juga yang “dinilai” gagal seperti implementasi SI/TI untuk KPU tahun 2004. Bahkan pengembangan SI/TI seharga 200 miliar tersebut dinilai Panwaslu tidak beres, bahkan oleh masyarakat dianggap gagal 90% (Tarigan et al. 2010).
Pada sisi yang lain, khususnya kalau kita melihat diri kita sendiri secara nasional, rasanya perlu kita bercermin untuk mengetahui dimana posisi kita terkait pemanfaatan SI/TI. Di dalam indeks kompetitif global, terdapat 12 pilar yang digunakan untuk menentukan sebuah negara memiliki nilai kompetitif atau tidak. Salah satu pilar yang terkait dengan SI/TI adalah pilar kesembilan, Technological Readiness (Forum 2009).

Pilar-pilar keunggulan kompetitif global (sumber: Forum, 2009)
Technological readiness melihat nilai kompetitif sebuah negara dari penggunaan ICT-nya. Jika dilihat dari pilar kesembilan, Indonesia berada di peringkat 88 dengan nilai 3,20 pada tahun 2009. Pilar kesembilan ini merupakan kunci efisiensi.  Dengan Malaysia kita terpaut lumayan jauh, Malaysia nangkring di peringkat 37 dengan nilai 4,51.
Disekitar kita, jika jujur kita melihat, masih banyak penerapan SI/TI yang belum memberikan kontribusi berarti bagi organisasi mungkin hanya sekedar ada saja. Jika kita belajar sedikit lebih serius tentang SI/TI mungkin banyak hal yang bisa kita lakukan dengan SI/TI.

Komentar saya:

menurut saya, dengan adanya Peran strategis SI/TI itu sangat membantu dan mendukung organisasi dalam menjalankan bisnis.Contoh bagaimana SI/TI dapat memberikan kontirbusi bagi perusahaan, Air Asia dengan tiket online-nya, Amazon dengan toko buku online, BCA dengan internet dan mobile banking, atau Wal-Mart dan P&G bekerja sama dengan menggunakan SI/TI untuk saling mendukung bisnisnya. jadi Mereka bisa melakukan Pemesanan secara otomatis oleh sistem saat re-order point sehingga persediaan barang dagangan Wal-Mart tetap terjaga.
tapi sayangnya masih banyak masyarakat di Indonesia yang belum terlau paham mengenai SI/TI ini.
Disekitar kita, masih banyak penerapan SI/TI yang belum memberikan kontribusi berarti bagi organisasi mungkin hanya sekedar ada saja. Jadi kita butuh belajar sedikit lebih serius tentang SI/TI mungkin banyak hal yang bisa kita lakukan dengan SI/TI

Resume IMK-pert1 (06-09-2011)

Nama/NIM: Theresiya Loropatty/09.41011.0016
Tugas: Resume-1 IMK
Dosen: Pak Cahyadi
 
INTERAKSI MANUSIA KOMPUTER
¨  IMK= Sebuah disiplin ilmu yang mempelajari perancangan, implementasi, dan evaluasi sistem komputasi interaktif dan berbagai aspek terkait (Hewerr, et al., 1992, 1996).
¨  IMK = Ilmu yang mempelajari cara pembuatan user interface yang menarik dan membuat user nyaman ketika menggunakannya.
¨  Cabang ilmu yang turut berperan serta
¨  Psikologi (perilaku pengguna)
¨  Linguistik (seolah-olah berdialog dengan komputer)
¨  Perancangan grafis
¨  Ilmu Komputer
¨  Elektro
¨  dll
¨  Konsep dasar IMK
¨  Masukan – Proses – Keluaran
Beberapa hal yang akan dijumpai dalam interaksi manusia computer:
¨  Panca Indra
¤  Mata
n  kecerahan
¨  Affordance
¨  Metamorf
¨  Teori warna
¨  Teori Font
¨  Pemetaan
¨  Prototyping

 

Resume IMK-pert 2 (13-09-2011)

Nama/NIM: Theresiya Loropatty/09.41011.0016
Tugas: Resume-2 IMK
Dosen: Pak Cahyadi
 
Faktor Manusia dan Lingkungan Kerja

Inti dari perancangan.
Memenuhi kebutuhan manusia, artinya segala kebutuhan manusia menjadi prioritas utama, sehingga harus mengetahui detil mengenai psikologi manusia
·         Mengetahui kemampuan dan keterbatasannya
·         Daerah mana yang akan menjadi kesulitan
Note: Dengan mengetahui detil manusia, akan sangat membantu proses perancangan
-Panca Indera
1. Penglihatan.
v  May be the most valuable sense
v  Mata manusia digunakan untuk menghasilkan persepsi yang terorganisir dari gerakan, ukuran, bentuk, jarak, posisi relatif, tekstur, dan warna
v  Bentuk:-Nyata: 3 dimensi
 -Komputer: 2 dimensi
Kontras adalah hubungan antara cahaya yang dipancarkan oleh suatu obyek dan cahaya dari latar belakang obyek tersebut.Manusia normalnya bisa membedakan 128 warna (sensitivitas mata). Panjang gelombang cahaya tampak berkisar antara 400-700nm yang berada pada daerah ultraungu sampai inframerah  
Hindari penggunaan tampilan secara bersamaan menampilkan sejumlah warna tajam
¤Merah, jingga, kuning, hijau (bisa)
¤Cyan, biru, merah (tidak)
Note: Proses Pemfokusan mata yang berulangulang bisa menyebabkan kelelahan pada mata, dan berdampak kurang baik pada perancangan
Warna berlawanan dapat digunakan bersamaan
¤Merah-hijau, biru-kuning (baik)
¤Kuning-merah (kurang baik)        

2. Pendengaran
¨Manusia dapat mendeteksi frekuensi 20 hertz – 20 Khertz.
¨Batas kebisingan 0 dB (decible), bisikan 20 dB, percakapan biasa 50 dB-70 dB.
¨Kerusakan telinga akan diderita ketika manusia menerima kebisingan lebih dari 140 dB.
3. Sentuhan
¨Kenyamanan ketika mengetik menggunakan keyboard, dibandingkan dengan keyboard optik (lebih terasa sensasinya)
¨Sistem komputer
¤Harus dirancang agar mempunyai sifat yang ramah dengan pengguna
¤Memberikan semacam petunjuk ketika pengguna melakukan kesalahan.
¤Sehingga pengguna dapat belajar dari kesalahannya untuk tidak mengulanginya lagi

Resume IMK-pert3 (20-09-2011)

Nama/NIM: Theresiya Loropatty/09.41011.0016
Tugas: Resume-3 IMK
Dosen: Pak Cahyadi

Desain Efektif dan Efisien
¨  Sebuah user interface dikatakan efektif dan efisien manakala user interface tersebut:
¤  Mudah digunakan oleh orang awam.
¤  Tidak membingungkan.
¤  User betah berlama-lama menggunakan aplikasi.
Keuntungan dari Desain Interface yang efektif dan efisien
¨  Mengurangi biaya pelatihan bagi pengguna
¨  Mempercepat pekerjaan.
¨  Menghemat biaya pemeliharaan perangkat lunak maupun perangkat keras.
¤  Misal: aplikasi sering kali error disebabkan ketidakpahaman pengguna.
¨  Menghemat pengeluaran garansi.
Desain yang efektif dan efisien
1.  Memenuhi kaidah estetika
2. Dapat dimengerti
3.  Kompatibilitas
4.  Komprehensif
5.  Konfigurabilitas
6.  Konsistensi
7.  Kontrol pengguna
8.  Efisien
9.  Mudah dikenali
10.  Toleransi
  11. Sederhana

Resume-3 APBO

NIM/Nama     : 09.41011.0016/Theresiya Loropatty
Tugas              : Resume-3 Analisa dan Perancangan Berorientasi Objek
Dosen             : Pak Teguh
 
Pemodelan Proses Bisnis
 
Pemodelan bisnis memodelkan sistem organisasi ke dunia nyata. Model bisnis sangat membantu kita untuk memahami masalah yang harus diselesaikan oleh perangkat lunak yang akan kita buat. Lalu apa proses-proses bisnis dan bagaimana mungkin mereka dirancang untuk mendukung satu sasaran organisasi ?
Pemodelan Bisnis dapat digunakan untuk meninjau, meningkatkan, dan membuat sebuah bisnis. Dengan dilakukannya pemodelan bisnis diharapkan kita:
  • Memahami struktur dan dinamika organisasi
  • Memahami masalah-masalah dalam mencapai target organisasi dan menemukan potensi untuk kemajuan organisasi.
  • Yakin bahwa para customer, end user, dan developer mempunyai sebuah pemahaman yang benar mengenai organisasi.
  • Dapat menurunkan/mendapatkan kebutuhan perangkat lunak yang akan kita buat yang diperlukan untuk mendukung pencapaian target organisasi.
     
    Kapan tidak memerlukan Pemodelan Bisnis?
  • Jika kita telah memahami struktur, tujuan, visi dan stakeholder dari organisasi
  • Jika kita membangun perangkat lunak yang akan dipergunakan hanya oleh bagian kecil dari organisasi dan tidak akan menimbulkan efek pada keseluruhan bisnis
  • Jika aliran kerja organisasi telah jelas dan didokumentasikan dengan baik
  • Jika tidak terdapat banyak waktu (tapi tidak boleh dijadikan alasan).
Kapan membutuhkan Pemodelan Bisnis?
  • Jika kelompok kerja merupakan kelompok baru dalam organisasi
  • Jika organisasi mengalami re-engineering proses bisnis/ bermaksud menjalankan re-engineering proses bisnis
  • Jika kita akan membangun perangkat lunak yang akan dipergunakan oleh porsi yang significant dari organisasi
  • Jika terdapat aliran kerja yang kompleks dan besar yang tidak didokumentasikan
  • Jika kita merupakan konsultan organisasi yang belum pernah bekerja sama
     
    Business Object Model: Menggambarkan realisasi business use-case. Mengenali semua orang yang bekerja dan benda yang terlibat dalam bisnis dan bagaimana satu sama lain berhubungan
    Business Use-case Model: Merupakan model yang menggambarkan proses bisnis dari sebuah bisnis atau organisasi dan interaksi proses tersebut dengan pihak luar, seperti para customer dan partner. Diperlukan untuk memperjelas konteks bisnis dari perangkat lunak yang akan dibuat, bersifat optional. Diilustrasikan dalam satu atau beberapa business use-case diagram.
     
    Tujuan Pemodelan Proses Bisnis
    ¨  Memahami struktur dan dinamika organisasi
    ¨  Memahami masalah-masalah dalam mencapai target organisasi dan menemukan potensi untuk kemajuan organisasi
    ¨  Yakin bahwa para customer, end user, dan developer mempunyai sebuah pemahaman yang benar mengenai sebuah organisasi
    ¨  Mampu memperoleh software aplikasi yang akan kita buat yang diperlukan untuk mencapai target  organisasi
     
    Use-Case Modelling: Manfaat
    1.  Alat mendokumentasikan kebutuhan fungsional. 
    2.  Membantu pembagian lingkup sistem sehingga lebih mudah diatur.
    3. Alat mengkomunikasikan fungsionalitas sistem pada pengguna dan stakeholder lain.Usecase memiliki bahasa yang dapat dimengerti oleh berbagai stakeholder.
    4.   Membantu melakukan estimasi lingkup, upaya, dan jadwal sebuah proyek
    5.  Dasar untuk melakukan testing (test plans dan test cases)
    6.   Dasar untuk user help systems, manual dan dokumentasi sistem
    7.   Alat untuk mengetahui kebutuhan  Titik awal untuk identifikasi obyek data atau entitas
    8.  Spesifikasi fungsional untuk merancang user system interface
    9.   Alat menentukan kebutuhan akses database (menambah, mengubah, menghapus, membaca)
    Kerangka untuk mengarahkan proyek pengembangan sistem

Selasa, 20 September 2011

Tugas 2 Konsep E-Business (16-09-2011)

NIM/NAMA       : 09 41011 0016 / Theresiya Loropatty
Dosen              : Tan Amelia
Tugas               : 111 – eBiss Kelas P1 – M2



Tempat Printing Bagus dan Berkualitas
Deskripsi Teknologi
Apa itu Ridaco? Ridaco merupakan printing company yang telah berpengalaman selama lebih dari 20 tahun di industri percetakan, Ridaco Offset & Design telah mengembangkan banyak inovasi dalam material percetakan dan produk-produk untuk klien domestik maupun internasional. Skalanya dah internasional lho. Tapi jangan khawatir, untuk masalah harga mereka masih sangat bersahabat dengan konsumen lokal.
Banyak sekali produk yang ditawarkan di sini. Mulai dari offset printing, misalnya: kartu nama, leaflet, brosur, dll; digital printing, misalnya: kartu pos, stiker, album foto, ID card / PVC card, dll; printing ukuran besar, misalnya: XBanner, wall stiker, dll; dan printing khusus, misalnya: kaos printing, mug printing, acrylic, tas non woven, dll. Semua itu dengan berbagai pilihan tipe bahan dan ukuran. Selain itu di sini juga menyediakan kebutuhan desain untuk website.
Sebagai inovasi terbaru dan untuk memenuhi tantangan zaman sekarang ini, dimana semua hal harus bisa dilakukan dengan praktis dan cepat, maka sekarang Ridaco menawarkan kemudahan bagi para pelanggannya untuk bisa memesan produk printing yang mereka inginkan secara online melalui website mereka. Jadi Anda tidak perlu datang langsung ke kantor Ridaco untuk pesan. Yang Anda butuhkan hanyalah koneksi internet agar Anda bisa bergabung menjadi member Ridaco dan bisa memesan produk printing yang Anda butuhkan. Proses pendaftaran dan pemesanan produk sangat mudah. Selain itu, jika Anda bingung dengan masalah desain, jangan khawatir tim Ridaco yang profesional siap membantu Anda. Setelah Anda memesan jangan lupa untuk membayar pesanan Anda lewat transfer bank dan tak lama kemudian tim Ridaco akan segera mengerjakan pesanan Anda dengan maksimal dan segera mengirimkannya ke rumah Anda.

Pemanfaatan pada e-business:
Manfaat yang didapat pelanggan adalah para pelanggannya bisa memesan produk printing yang mereka inginkan secara online melalui website mereka.

Kelebihan dari teknologi yang telah ada:
1.     1.  Proses pendaftaran dan pemesanan produk sangat mudah
2.     2. Mereka juga mengirimkan pesanan sampai ke rumah kita.
3.     3.   harga mereka masih sangat bersahabat dengan konsumen lokal.
4.     4.  Banyak sekali produk yang ditawarkan
5.     5.  Pemesanan barang cukup lewat website jadi tidak perlu datang langsung ke kantor
6.     6. Pembayarannya juga mudah, hanya transfer uang dan barang akan langsung di  kirim.

Kegunaan untuk pengembangan proses bisnis kedepan
Dapat mempersingkat waktu dan memermudah pelanggan untuk memesan barang yang di butuhkan sehingga lebih banyak pengunjung yang mau melakukan pemesanan di Ricardo.